Cara Membuat Kerupuk Ikan Renyah dan Gurih

Kerupuk adalah salah satu produk makanan khas Indonesia yang mudah ditemukan di seluruh kawasan, rasa yang renyah dan gurih membuat jenis panganan ini digemari oleh seluruh lapisan masyarakat baik tua maupun muda.

Kali ini Saya akan mencoba berbagi dengan amda yakni bagaimana cara membuat kerupuk ikan dengan cara sederhana dengan mudah dan biaya yang cukup murah.  Seperti yang sudah tersurat dalam judul artikel ini yakni "Cara Membuat Kerupuk Ikan Renyah Dan Gurih" maka pembuatannya menggunakan berbagai jenis ikan laut seperti tenggiri, kakap dan tuna serta ikan air tawar yaitu gabus, nila dan lele. Proses pembuatan kerupuk ikan dibagi dalam beberapa tahap mulai dari membuat adonan, membungkus, menjemur dan terakhir digoreng.

Pada proses pembuatan kerupuk ikan ini sebaiknya anda menggunakan ikan yang masih segar, karena akan berpengaruh pada cita rasa dan aroma yang terdapat pada hasil olahan. Kerupuk yang menggunakan ikan segar akan terasa lebih gurih dan aroma yang mengundang kita untuk menyantapnya.

Dengan menggunakan ikan sebagai salah satu bahan pembuatan kerupuk maka akan diperoleh zat-zat yang bermanfaat bagi tubuh kita seperti:  protein tinggi, rendah lemak, kalsium dan fosfor. Sehingga manfaat kesehatan dapat kita peroleh dengan mengkonsumsi jenis kerupuk ini. Untuk lebih jelasnya silahkan simak paparannya di bawah ini:

Bahan-bahan yang dibutuhkan :

  • Daging ikan sudah dihaluskan sebanyak 500 gram 
  • Tepung tapioka sebanyak 1 kg 
  • Telur bebek sebanyak 6 butir
  • Garam halus sebanyak 1 ½ ons 
  • Soda sebanyak 0,25 ons
  • Gula sebanyak 500 gram 

Proses pembuatan :

  1. Campurkan bahan di atas (Daging ikan sudah dihaluskan, Telur bebek, Garam halus, Soda, dan Gula) dengan meremas-remas Masukkan tepung tapioka ke dalam campuran di atas lalu aduk sampai rata dan adonan tidak lengket di tangan. 
  2. Anda dapat menambahkan air secukupnya bila perlu.
  3. Setelah adonan sudah jadi maka tahap selanjutnya adalah membungkusnya menggunakan plastik atau daun pisang dengan bentuk bulat panjang lalu kukus selama 2 jam.
  4. Setelah adonan melewati waktu yang ditentukan dan menjadi matang, angkat dari kukusan lalu tunggu sampai dingin.
  5. Setelah bahan kerupuk dingin, iris tipis-tipis dan jemur hingga kering di terik matahari.
  6. Irisan yang sudah kering sudah dapat langsung digoreng dan kerupuk ikan siap dinikmati.