Cara Membuat Lisol (LYSOL)

Lysol dan Creoline adalah cairan yang hampir sama kegunaannya, yaitu berguna untuk mengepel lantai ataupun untuk membersihkan kamar mandi dari bau yang tidak sedap ataupun bibit penyakit yang merugikan kesehatan.

Pemakaian dan khasiatnyapun sama, lysol dapat dicampur dengan air biasa untuk kemudian dipakai. kelebihan lysol dari Creoline adalah bahwa creoline terasa lebih kuat aromanya dibanding lysol. untuk lebih jelas mengenai cara membuatnya silahkan disimak penjelasaanya di bawah ini.

Bahan baku:

  • Sapho Kalinus
  • Ruwe Kresol (Cresol)

Alat-alat:

  • Gelas ukur (maat glas) ukuran 100cc
  • Botol ukuran 5 liter
  • Botol kemasan ukuran 600cc
  • Timbangan, dengan kekuatan maksimum 1000gr
  • Kompor
  • Ketel rebus
  • Gayung/ciduk

Resep/formula:

  • Sapho Kalinus sebanyak 1.000gr
  • Ruwe Kresol (Cresol) sebanyak 1.000gr

Cara membuat:

  1. Siapkan Sapho Kalinus sebanyak 1.000gr kemudian masukkan ke dalam ketel rebus, letakkan ketel di atas kompor yang menyala lalu tunggu sampai Sapho Kalinus meleleh dan mencair.
  2. Apabila sapho kalinus sudah mencair dan mendidih masukanlah Ruwe Kresol (Cresol) sebanyak 1.000gr ke dalam ketel tersebut lalu aduklah sampai ruwe kresol mendidih dan bercampur dengan sapho kalinus.
  3. proses di atas adalah proses terakhir karena dengan meleleh, mendidih dan bercampurnya kedua bahan di atas maka Lysol buatan kita sudah jadi, matikan kompor lalu letakkan ketel di tempat yang aman.
  4. masukkanlah lysol ke dalam botol-botol kemasan kemudian diberi label "lesol".